About

Kamis, 26 Agustus 2021

Tema 2 Sub Tema 2 PB 2

 Hari/Tanggal : Kamis, 26 Agustus 2021

 



Selamat Pagi,,,Tabik pun ,,,!!
Hallo Ananda Sholeh/Sholeha Bu Guru salam sehat dan semangat selalu,Apa kabar Ananda sholeh sholeha 3B, alhamdulillah semoga kita semua dalam keadaan sehat dan selalu dalam lindungan Allah SWT. Aamiin Ya Rabbal Alamin.

Sebelum kita mulai aktifitas hari ini pastikan kalian sudah melaksanakan Shalat dhuha serta mendengarkan tausiah, dan yang pastinya sudah sarapan pagi jika sudah maka silahkan klik link absen berikut wajib absen ya nak!


setelah absen kita  mulai dengan berdoa terlebih dahulu ya nak!

Tema  2                    :  Menyayangi Tumbuhan dan Hewan

Subtema  1               :  Manfaat Hewan bagi Kehidupan Manusia

Pembelajaran.        : 2

Tujuan Pembelajaran :

1. Dapat mengidentifikasi informasi isi dongeng yang didengar dengan tepat

2. Dapat menyebutkan keberagaman sifat individu dalam kehidupan sehari-hari di rumah sebagai wujud pengamalan sila Pancasila yang dilambangkan dalam “Garuda Pancasila”

Pembelajaran 2

Dongeng

Dalam penulisan dongeng terdiri atas paragraph-paragraf. Paragraf atau alinea merupakan sekumpulan kalimat yang saling berkaitan antara kalimat yang satu dengan kalimat yang lain.

Pragraf juga disebut sebagai karangan singkat, karena dalam bentuk inilah penulis menuangkan ide atau pikirannya sehingga membentuk suatu topic atau tema pembicaraan.

Paragraf sebagai suatu kumpulan dan kesatuan pikiran, kedudukannya lebih tinggu dan lebih luas daripada kalimat.

Ciri-ciri paragraf, yaitu:

a.   Kalimat pada bait pertama terletak agak dalam, yakni berjarak 5 ketukan spasi untuk jenis karangan yang biasa. Untuk kalimat pada baris selanjutnya, biasanya lebih maju dari kalimat pada baris pertama.

b.   Paragraf memiliki dua jenis kalimat, yakni kalimat utama dan kalimat penjelas.

c.   Sebuah paragrap biasanya memakai satu kalimat utama dan beberapa kalimat penjelas.


Anak anak simak dongeng di bawah ini agar kalian dapat menjawab tugas kalian👇



Yuk simak Dongeng kisah semut dan merpati



Ayo Membaca !



Terimakasih sholeh/sholeha bu guru salam sehat dan semangat selalu untuk kita semua, shalat 5 waktu dan tetap jaga kesehatan kalian!

Bu Guru akhiri Wassalamualaikum.wr.wb.


Tidak ada komentar:

Posting Komentar