About

Kamis, 07 Oktober 2021

Tema 3 Sub Tema 3 PB 6

  Hari/Tanggal : Kamis, 7 Oktober 2021

 


Selamat Pagi,,,Tabik pun ,,,!!
Hallo Ananda Sholeh/Sholeha Bu Guru salam sehat dan semangat selalu,Apa kabar Ananda sholeh sholeha 3B, alhamdulillah semoga kita semua dalam keadaan sehat dan selalu dalam lindungan Allah SWT. Aamiin Ya Rabbal Alamin.

Sebelum kita mulai aktifitas hari ini pastikan kalian sudah melaksanakan Shalat dhuha serta mendengarkan tausiah, dan yang pastinya sudah sarapan pagi jika sudah maka silahkan klik link absen berikut wajib absen ya nak!


setelah absen kita  mulai dengan berdoa terlebih dahulu ya nak!

Tema  3                    :  Benda Disekitarku

Subtema  3              :  Perubahan Wujud Benda 

Pembelajaran         : 6

Tujuan Pembelajaran :

1.        Dengan melakukan pameran, siswa dapat membandingkan tugas masing-masing individu selama pelaksanaan pameran berlangsung dengan baik.

2.        Dengan menuliskan pengalaman, siswa dapat menceritakan pengalaman melaksanakan tugas sesuai dengan peran masing-masing.

3.        Dengan menyimak penjelasan guru, siswa dapat mengidentifikasi satuan baku dengan tepat.

4.        Dan dapat memasangkan gambar jam dengan jarum jam yang sesuai.

Setelah anak anak mempelajari tetang berbagai macam perubahan wujud benda dari cair menjadi padat ( membeku ), padat menjadi cair ( mencair ), cair menjadi gas ( menguap ), padat menjadi gas ( menyublim )

Pada hari ini kita akan mempelajari  tentang perubahan  di sekitarku 

Berikut penjelasan materi lebih jelasnya dapat kalian lihat video berikut ini:


https://www.youtube.com/watch?v=w8HeJMAkqBk


Bagaimana dengan penjelasan materi hari ini semoga dapat dipahami ya nak, Jika ada pertanyaan dapat kirimkan ke grup WA kita! jika sudah paham maka kalian dapat mengerjakan tugas  berikut ini:

Pasangkanlah jam dengan waktu yang sesuai!

Jika sudah selesai kalian dapat kirimkan tugasnya kepada bu Guru dengan kolase saat kalian mempelajari materi serta mengerjakan tugas dan hasilnya agar bu Guru dapat memeriksa hasil tugas kalian dan menilainya langsung. Terimakasih sholeh/sholeha bu guru salam sehat dan semangat selalu untuk kita semua, shalat 5 waktu dan tetap jaga kesehatan kalian! 

Bu Guru akhiri Wassalamualaikum.wr.wb.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar