Hari/Tanggal : Kamis 17 Maret 2022
Hallo Ananda Sholeh/Sholeha Bu Guru salam sehat dan semangat selalu,Apa kabar Ananda sholeh sholeha 3B, alhamdulillah semoga kita semua dalam keadaan sehat dan selalu dalam lindungan Allah SWT. Aamiin Ya Rabbal Alamin.
Sebelum kita mulai aktifitas hari ini pastikan kalian sudah melaksanakan Shalat dhuha serta mendengarkan tausiah, dan yang pastinya sudah sarapan pagi jika sudah maka silahkan klik link absen berikut wajib absen ya nak!
Tema 7 : Perkembangan Teknologi
Subtema 3 : Perkembangan Teknologi Komunikasi
Pembelajaran : 1 dan 2
Kode KD Bahasa Indonesia (3.6), Matematika (3.10), PPKn (3.3), SBdP (3.1)
TUJUAN PEMBELAJARAN:
1. Dengan mengamati simbol-simbol peraturan di kolam renang, siswa dapat menjelaskan prosedur cara menjaga keselamatan diri dalam aktivitas air dengan runtut dan percaya diri.
2. Dengan membaca teks bacaan tentang “Alat Komunikasi Tradisional dan Modern”, siswa dapat mengidentifikasi ide pokok dari suatu bacaan dengan tepat.
3. Dengan memberi warna pada setiap sisi bangun datar, siswa dapat menunjukkan keliling bangun datar dengan tepat.
4. Dengan mengamati contoh karya gambar dekoratif yang ditunjukkan oleh guru, siswa dapat menentukan kombinasi garis, bidang, dan warna untuk dibuat menjadi karya dekoratif dengan rapi dan percaya diri.
Mari kita lanjutkan materi pembelajaran hari ini 💪
Tema 7 : Perkembangan Teknologi
Subtema 3 : Perkembangan Teknologi Komunikasi
Pembelajaran : 1 dan 2
Kode KD Bahasa Indonesia (3.6), Matematika (3.10), PPKn (3.3), SBdP (3.1)
TUJUAN PEMBELAJARAN:
1. Dengan mengamati simbol-simbol peraturan di kolam renang, siswa dapat menjelaskan prosedur cara menjaga keselamatan diri dalam aktivitas air dengan runtut dan percaya diri.
2. Dengan membaca teks bacaan tentang “Alat Komunikasi Tradisional dan Modern”, siswa dapat mengidentifikasi ide pokok dari suatu bacaan dengan tepat.
3. Dengan memberi warna pada setiap sisi bangun datar, siswa dapat menunjukkan keliling bangun datar dengan tepat.
4. Dengan mengamati contoh karya gambar dekoratif yang ditunjukkan oleh guru, siswa dapat menentukan kombinasi garis, bidang, dan warna untuk dibuat menjadi karya dekoratif dengan rapi dan percaya diri.
Mari kita lanjutkan materi pembelajaran hari ini 💪
Manusia adalah makhluk sosial. Artinya, setiap orang memerlukan orang lain. Satu orang berhubungan dengan orang lain. Manusia melakukan komunikasi saat bersama-sama. Saat berkomunikasi, kita dapat menyampaikan apa yang diinginkan.
Saat berkomunikasi, kita dapat menyampaikan apa yang kita pikirkan. Dahulu, ruang komunikasi manusia amat terbatas. Bersyukurlah, teknologi komunikasi makin berkembang. Kini kita dapat berkomunikasi dengan siapa saja dan di mana saja. Mari kita pelajari perkembangan teknologi komunikasi, agar hidup makin berarti.
Apakah kamu masih ingat tentang kalimat pokok dari setiap paragraf?
Ide pokok suatu bacaan dapat ditemukan jika kita membaca dengan teliti. Ide pokok ditemukan pada kalimat utama tiap paragraf. Ide pokok adalah gagasan utama dari bacaan.
Jika sudah selesai kalian dapat kirimkan tugasnya kepada bu Guru dengan kolase saat kalian mempelajari materi serta mengerjakan tugas dan hasilnya agar bu Guru dapat memeriksa hasil tugas kalian dan menilainya langsung. Terimakasih sholeh/sholeha bu guru salam sehat dan semangat selalu untuk kita semua, shalat 5 waktu dan tetap jaga kesehatan kalian!
Bu Guru akhiri Wassalamualaikum warahmatullahi wabarakatuh😊💖
Tidak ada komentar:
Posting Komentar