Hari/Tanggal : Kamis , 21 April 2022
Selamat Pagi,,,Tabik pun ,,,!!
Hallo Ananda Sholeh/Sholeha Bu Guru salam sehat dan semangat selalu,Apa kabar Ananda sholeh sholeha 3B, alhamdulillah semoga kita semua dalam keadaan sehat dan selalu dalam lindungan Allah SWT. Aamiin Ya Rabbal Alamin.
Sebelum kita mulai aktifitas hari ini pastikan kalian sudah melaksanakan Shalat dhuha serta mendengarkan tausiah, dan yang pastinya sudah sarapan pagi jika sudah maka silahkan klik link absen berikut wajib absen ya nak!
setelah absen kita mulai dengan berdoa terlebih dahulu ya nak!
Tema 8 : Praja Muda Karana
Subtema 2 : Aku Anak Mandiri
Pembelajaran : 3 dan 4
Kode KD Bahasa Indonesia (3.9), Matematika (3.12), PPKn (3.1), SBdP (3. 3)
Tujuan Pembelajaran
1. Setelah membaca tekas, siswa dapat mengklasifikasi jenis lambang/symbol pramuka dari teks yang dibaca dengan benar.
2. Setelah mengamati gambar, siswa dapat mengidentifikasi perbedaan berbagai bangun datar berdasarkan sifat-sifatnya dengan benar.
3. Setelah mengamati gambar, siswa dapat memberi contoh bangun datar dengan sifat-sifat tertentu melalui gambar dengan benar.
4. Setelah mengamati contoh, siswa dapat mengidentifikasi kombinasi gerak kuat lemah tangan, kaki, dan kepala dalam tarian dengan benar.
5. Setelah membaca, siswa dapat menyebutkan sikap yang sesuai sila Pancasila dengan benar.
6. Setelah membaca teks, siswa dapat menjelaskan maksud dari lambang/symbol pramuka dengan benar.
Mandiri Mengerjakan Pekerjaan Rumah
Udin anggota pramuka yang rajin dan mandiri. Udin selalu merapikan kamar tidur sendiri. Udin mengerjakan pekerjaan rumah secara mandiri. Udin juga menyiapkan peralatan sekolah secara mandiri. Udin juga rajin membantu orang tua. Udin sudah dapat membersihkan rumah. Udin juga suka membantu pekerjaan Ibu di dapur. Udin juga sudah dapat menjahit atribut pramuka dengan bantuan Ibu. Udin cakap dan mandiri melakukan berbagai kegiatan.
Udin mendapat tanda khusus karena cakap dalam berbagai bidang. Tanda kecakapan khusus merupakan salah satu tanda pengenal pramuka. Selain tanda khusus, ada juga tanda umum. Tanda umum digunakan oleh seluruh anggota pramuka. Tanda umum pramuka diantaranya; tanda tutup kepala dan tanda pelantikan. Ada juga setangan leher, tanda harian, tanda WOSM atau tanda pramuka sedunia.
Ada berbagai macam tanda kecakapan khusus (TKK). Tanda kecakapan khusus wajib sepuluh buah. Berikut ini sepuluh tanda kecakapan khusus.
Tanda kecakapan khusus diberikan untuk menambah semangat anggota pramuka. Tanda kecakapan khusus bertujuan untuk melatih keterampilan serta kemandirian.
Ayo Berlatihh
Masih ingatkah kalian dengan bentuk bangun datar? Apakah kalian tahu sifat-sifat bangun datar?
Perhatikan gambar persegi berikut ini!
Ikuti kegiatan berikut untuk mengetahui sifat persegi!
Siapkan tali untuk mengukur sisi persegi!
Siapkan pula pojok siku-siku yang terbuat dari potongan kertas!
Amati potongan tali! Apa yang kalian temukan?
Panjang sisi AB = BC = CD = DA.
Untuk penjelasan materi Pembelajaran 3 dapat dilihat pada video pembelajaran di bawah ini 👇
1. Jawaban pertanyaan akan membantumu membuat simpulan sifat persegi.
a. Apakah persegi merupakan bangun segi empat?
b. Bagaimana ukuran panjang sisi-sisinya?
c. Bagaimana ukuran besar sudutnya?
Berikut ini contoh tanda kecakapan khusus berbentuk persegi.
Tanda kecakapan khusus terdiri atas lima bidang. Setiap bidang memiliki warna khusus. Bidang
agama berwarna dasar kuning. Bidang patriotisme dan seni budaya berwarna dasar merah. Bidang ketangkasan dan kesehatan berwarna dasar putih. Bidang keterampilan dan teknik pembangunan berwarna dasar hijau. Bidang sosial berwarna dasar biru. Kemampuan menari tari daerah termasuk keterampilan khusus. Anggota pramuka yang dapat menarikan tari daerah dapat memperoleh tanda kecakapan khusus. Tanda kecakapan khusus menari termasuk kelompok bidang patriotisme dan seni budaya.
Mari, berlatih menari agar mendapatkan tanda kecakapan khusus!
Ayo Menari!
Ayo Membaca!
Mandiri Saat Melaksanakan Ibadah
Udin dan teman-teman taat dalam beribadah. Mereka melaksanakan ibadah dengan kesadaran sendiri. Mereka berani pergi ke tempat ibadah sendiri. Tempat ibadah dekat dengan tempat tinggal. Mereka selalu meyiapkan peralatan beribadah sendiri. Mereka mandiri saat melaksanakan ibadah.
Taat dalam beribadah sesuai dengan janji pramuka. Salah satu janji pramuka yaitu takwa kepada Tuhan
yang Maha Esa. Taat dalam beribadah juga sesuai dengan pengamalan sila pertama Pancasila. Bunyi sila pertama Pancasila yaitu Ketuhanan Yang Maha Esa. Lambang dari sila pertama Pancasila berbentuk
bintang.
Ayo Berlatih!
2. Tuliskan 5 contoh perilaku yang menunjukkan pengamalan sila pertama Pancasila!
Ayo Mencoba!
Buah kelapa dapat bertahan lama. Buah kelapa selalu kuat dalam berbagai keadaan. Artinya, anggota pramuka selalu taat terhadap Tuhan. Anggota Pramuka seorang yang memiliki tubuh yang kuat dan sehat. Anggota pramuka selalu kuat dalam menghadapi tantangan.
Buah kelapa dapat tumbuh dimana saja. Artinya, anggota pramuka dapat menyesuaikan dengan keadaan sekelilingnya.
Pohon kelapa menjulang lurus keatas. Pohon kelapa salah satu pohon yang tertinggi di Indonesia. Artinya, anggota pramuka mempunyai cita-cita yang tinggi. Anggota pramuka berpendirian teguh.
Pohon kelapa tumbuh kuat dan erat di dalam tanah. Artinya anggota pramuka memiliki tekad yang kuat. Anggota pramuka berpegang kuat pada landasan yang baik.
Kelapa merupakan pohon serba guna. Mulai dari ujung daun hingga akar pohon kelapa sangat bermanfaat. Artinya, anggota pramuka adalah manusia yang berguna. Anggota pramuka berguna untuk tanah air. Anggota pramuka berguna untuk bangsa dan negara kesatuan Republik Indonesia. Anggota pramuka berguna untuk umat manusia.
Ayo Berlatih!
3. Tuliskan kembali arti tunas kelapa sebagai lambang gerakan pramuka!
Tuliskan berdasarkan bacaan sebelumnya!
Jadi untuk tugas kita hari ini ada 3 point ya sholeh sholeha, silahkan dibaca dengan teliti materi kita hari ini...
Jika sudah selesai kalian dapat kirimkan tugasnya kepada bu Guru dengan kolase saat kalian mempelajari materi serta mengerjakan tugas dan hasilnya agar bu Guru dapat memeriksa hasil tugas kalian dan menilainya langsung. Terimakasih sholeh/sholeha bu guru salam sehat dan semangat selalu untuk kita semua, shalat 5 waktu dan tetap jaga kesehatan kalian!
Bu Guru akhiri Wassalamualaikum warahmatullahi wabarakatuh💖😊
Tidak ada komentar:
Posting Komentar