About

Senin, 24 Januari 2022

Tema 5 Subtema 3 PB 6

 Hari/Tanggal : Senin, 24 Januari 2022

 



Selamat Pagi,,, Good morning,,,Tabik pun ,,,!!
Hallo Ananda Sholeh/Sholeha Bu Guru salam sehat dan semangat selalu,Apa kabar Ananda sholeh sholeha 3B, alhamdulillah semoga kita semua dalam keadaan sehat dan selalu dalam lindungan Allah SWT. Aamiin Ya Rabbal Alamin.

Sebelum kita mulai aktifitas hari ini pastikan kalian sudah melaksanakan Shalat dhuha serta mendengarkan tausiah, dan yang pastinya sudah sarapan pagi jika sudah maka silahkan klik link absen berikut wajib absen ya nak!


setelah absen kita  mulai dengan berdoa terlebih dahulu ya nak!

Tema  5                 :  Cuaca

Subtema 3            :  Pengaruh perubahan cuaca terhadap kehidupan manusia

Pembelajaran      : 6

Tujuan Pembelajaran:

1.        Dengan pengalaman yang pernah dilakukan, siswa dapat mensimulasikan bagaimana cara menunjukkan sikap bersatu dalam keberagaman di lingkungan sekitar dengan baik.

2.        Dengan kegiatan menyelesaikan soal latihan, siswa dapat menyelesaikan masalah sehari-hari yang berkaitan dengan penjumlahan pecahan berpenyebut sama dengan benar.

3.        Dengan kegiatan mencermati bacaan, siswa dapat menjelaskan makna/ istilah beruhubungan perubahan yang berpengaruh terhadap aktivitas manusia dengan tepat.

 

 

Menolong sesama adalah perbuatan mulia. Untuk menolong sesama, kita tidak boleh pilih-pilih. Apa pun latar belakang suku dan daerah asalnya. Perbedaan warna kulit bahkan agamanya. Kita wajib menolongnya.

Ini yang dilakukan oleh Udin dan teman-teman. Mereka mendapat kabar tentang pengungsi Gunung Agung. Mereka segera bergerak menghimpun bantuan. Apakah kamu pernah menunjukkan sikap menolong selama ini?

Tuliskan sikap menolong yang pernah kamu lakukan? Di kolom komentar ya nak!

 

Dayu akan membawa bantuan teman-teman SD Nusantara. Ayah akan mengendarai mobil ke Bali. Dibutuhkan waktu 48 jam perjalanan ke Bali dari Jakarta.

Yuk, kita temani Dayu selama perjalanan ke Bali. Selesaikan soal hitungan di bawah ini.

1.        Ibu membawa melon untuk bekal di jalan. Melon dipotong menjadi 8 bagian. Dayu makan 2/8 bagian melon. Ayah makan 3/8 bagian melon. Berapa jumlah melon yang telah dimakan Ayah dan Dayu?

Jawaban:

2/8 + 3/8 = 5/8

Jadi melon yang telah dimakan Ayah dan Dayu sebanyak 5/8.

2.        Selama perjalanan Dayu tak henti makan kue lapis. Satu loyang kue lapis dipotong menjadi 12 bagian. Dayu makan 4/12 bagian kue lapis. Ibu makan 2/12 bagian kue lapis. Berapa bagian kue yang telah dimakan Ibu dan Dayu?

Jawaban:

4/12 + 2/12 = 6/12

Jadi, kue yang telah dimakan Ibu dan Dayu sebanyak 6/12.

 

Yuk coba selesaikan tugas dibawah ini di buku tulismu sebagai tugas hari ini!






Temukan kata-kata yang berhubungan dengan cuaca dalam surat di atas.

Tuliskanlah kata-kata tersebut pada awan-awan yang berarak di halaman berikut ini!

 



Jelaskan makna kata-kata tersebut. Kamu boleh menggunakan kamus untuk melihat makna katanya.

Jawaban:

1.         Matahari: benda angkasa, titik pusat tata surya berupa bola berisi gas yang mendatangkan terang dan panas pada bumi pada siang hari.

2.         Cerah: terang (tentang hari, bulan, warna); jernih (tentang kaca).

3.         Hujan: titik-titik air yang berjatuhan dari udara karena proses pendinginan.

4.         Berubah: menjadi lain (berbeda) dari semula.

5.         Cuaca: keadaan udara (tentang temperatur, cahaya matahari kelembapan, kecepatan angin, dan sebagainya) pada satu tempat tertentu dengan jangka waktu terbatas.

 

Tahukah kamu apa itu kamus? Kamus adalah buku yang berisi kata atau istilah. Biasanyadisusun menurut abjad. Kamus juga memberikan penjelasan makna kata atau istilah tersebut. Tahukah kamu cara menggunakan kamus?

Perhatikan petunjuk berikut ini.

1.      Tentukan kata dasar yang dicari.

Misalnya “menjaga”, kata dasarnya adalah “jaga

2.      Buka kamus berdasarkan huruf awal kata dasarnya. Jaga berarti “J” huruf awalnya.

3.      Cari berdasarkan urutan huruf kedua. Jaga berarti “ja

4.      Setelah ketemu letak kata dasarnya, temukan kata yang kita cari. Jaga, menjaga; memelihara; merawat. Udin menjaga kondisi tubuhnya dengan baik.

 

Tuliskan dibuku tulismu sebagai tugas hari ini ya nak!

Jika sudah selesai kalian dapat kirimkan tugasnya kepada bu Guru dengan kolase saat kalian mempelajari materi serta mengerjakan tugas dan hasilnya agar bu Guru dapat memeriksa hasil tugas kalian dan menilainya langsung. Terimakasih sholeh/sholeha bu guru salam sehat dan semangat selalu untuk kita semua, shalat 5 waktu dan tetap jaga kesehatan kalian! 

Bu Guru akhiri Wassalamualaikum.wr.wb.


21 komentar:

  1. Assalamu'alaikum wr.wb.
    Fathan Abyan Thio Saputro
    Kelas 3B
    No.Absen 11
    Sikap menolong yang pernah saya lakukan adalah menolong teman yang terjatuh dari sepeda.
    Terimakasih Bu
    Wassalamu'alaikum wr.wb.

    BalasHapus
  2. Assalammualaikum
    M. Alviandra C.P.
    3B No. 18

    Sikap menolong yang pernah saya lakukan yaitu :
    1. Menolong teman meminjamkan pena di tempat les.
    2. Membantu ibu membersihkan halaman rumah.
    3. Membantu ayah mencuci mobil di hari Minggu.

    Terima kasih Bu Guru..

    BalasHapus
  3. Assalamualaikum
    Naura Adhelia Putri
    No.absen 23
    SD AL-AZHAR 2

    Sikap menolong yang pernah saya lakukan adalah
    1. Menolong teman yang terjatuh saat bermain sepatu roda
    2. Membantu ibu menyiram tanaman.
    Terima kasih 🙏

    BalasHapus
  4. Assalamualaikum
    Khansa Almaira Putri
    Kelas 3B
    No. Absen 16

    Sikap menolong yang pernah saya lakukan adalah
    1. Membantu ibu menyapu halaman rumah.
    2. Membantu adik membereskan mainannya
    Terima kasih 🙏

    BalasHapus
  5. Assalamualaikum
    Afiqah calista putri
    Kls 3b
    No absen 1
    Sikap menolong yang pernah saya lakukan adalah
    1.menolong adik sepupu terjatuh saat bermain
    3.membantu bunda mencuci piring dirumah
    Terima kasih bu

    BalasHapus
  6. Assalamu'alaikum....
    M Alif Viandra
    3b
    Absen:17

    Sikap menolong yang pernah saya lakukan adalah:
    1.membantu teman yang terjatuh saat
    Bermain sepeda
    2.membantu ibu menyiram tanaman

    BalasHapus
  7. Assalamu'alaikum bu guru
    Azzalea zivanna
    No.absen 6

    Sikap menolong yang pernah saya lakukan:
    1. Menolong teman yang terjatuh dari sepeda.
    2. Membantu ibu membersihkan rumah
    3. Menolong teman yang sedang membutuhkan sesuatu

    Terima kasih bu guru

    BalasHapus
  8. Assalamualaikum bu...
    Kenzie yafiq argani
    Kelas 3B no absen 15


    Sikap menolong yang pernah saya lakukan
    1 membantu ibu menyiram bunga
    2 membantu ayah mencuci motor
    3 membantu teman yg terjatuh pada saat
    Bermain.

    Terima kasih bu guru..

    BalasHapus
  9. Assalamualaikum Bu
    Felecia Serena Artanti
    Kls3b absen 13 SD Al Azhar 2

    Sikap menolong yang pernah saya lakukan:
    1. Membantu ibu membersih rumah
    2. Mambantu adik sepupu saat terjatuh
    3. Mambantu teman meminjamkan pensil .
    Terimakasih Bu 🙏🙏

    BalasHapus
  10. Assalamu'alaikum....
    Muhammad khalid ramadhan
    3b
    Absen:18

    Sikap menolong yang pernah saya lakukan adalah:
    1.Membantu meminjamkan pensil kepada teman yang lupa membawa pensil
    2.membantu ayah mencuci mobil

    BalasHapus
  11. Assalamualaikum bu...
    M.Arfa Raihan Al Idrus
    Kls 3b no absen 21

    Sikap menolnlong yang saya lakukan
    1.membantu ayah mencunci motor.
    2.membantu ibu menyiram bunga.
    Terimakasib 🙏🙏

    BalasHapus
  12. Assalamualaikum
    Nama Azzahra Amalia Syafitri
    Kelas 3b no absen 5

    Sikap menolong yang Azzahra pernah lakukan adalah
    1. Membantu bunda menyapu rumah dan menyiram tanaman
    2. Membantu adik sepupu mengambil mainan
    3. Membantu Tante menjaga adik sepupu

    BalasHapus
  13. Assalamualaikum
    Nama Fadhil Alshabri
    Kelas 3B
    No absen 10
    Hadir
    Sikap menolong yang pernah saya lakukan adalah menolong ibu melipat pakaian dan menjaga adik Hana

    BalasHapus
  14. Asslmkm nama Muh.Al Fadjri kelas 3 b hadir no absen 20
    membantu ayah mencuci mobil
    membantu ibu memasak dan merapikan tempat tidur

    BalasHapus
  15. Assalamualaikum Bu Fitka
    Nacita Ayunda no absen 22

    Sikap menolong yang pernah saya lakukan adalah:
    1. Membantu adik mengerjakan tugas sekolah
    2. Membantu ibu menyapu dan merapikan tempat tidur
    3. Membantu ayah membuka dan menutup pintu garasi.
    Trimakasih.

    BalasHapus
  16. Assalamualaikum Bu
    Zaidan Naufal Adilan
    Kelas III B
    No Absen 26

    Sikap menolong yg pernah saya lakukan
    1. Membantu ibu membeli Gas
    2. Menolong kucing yang jatuh di selokan
    3. Membantu Ayah mencuci mobil
    Terimakasih

    BalasHapus
  17. Assalamu'alaikum bu
    Dzaky Almughni Arsy Pasha kls 3B no.absen 9

    sikap menolong yang pernah saya lakukan yakni
    1.menolong ibu membuang sampah
    2.membantu kakak menyelesaikan menjemur pakaian
    3.membantu ayah mencuci kendaraan

    BalasHapus
  18. Assalamualaikum
    Bisma alfarizi anwar
    Sikap menolong yg pernah dilakukan adalah:
    1.membantu ibu setiap hari menjaga adik
    2.merapikan tempat tidur
    3.membantu ibu membeli sayur mayur di warung.

    BalasHapus
  19. Assalamualaikum
    Viola Azalia Kirana
    Sikap menolong yang pernah saya lakukan adalah :
    1. Menolong adik yang jatuh dari sepeda.
    2. Menolong Ibu merapikan rumah.
    3. Menolong kucing yang sakit.

    BalasHapus
  20. Assalamu'alaikum wr wb
    Bintang Rakha Pradana
    1. Membantu ayah mencuci mobil
    2. Membantu adik yang termatuh
    3. Membantu bunda menyapu lantai dan mencuci piring

    BalasHapus
  21. Assalamualaikum Bu Fitka
    1. Zhavira Aska Shaliha
    Absen 27
    2. Zhivara Aska Shaliha
    Absen 28
    Sikap menolong yg pernah kami lakukan :
    - membantu ibu membereskan tempat tidur.
    - membantu ibu mencuci piring.
    - menolong teman yang terjatuh saat bermain.
    Terimakasih...

    BalasHapus