About

Senin, 13 September 2021

Tema 2 Sub Tema 4 PB 1 dan 2

Hari/Tanggal : Senin, 13 September 2021

 


Selamat Pagi,,,Tabik pun ,,,!!
Hallo Ananda Sholeh/Sholeha Bu Guru salam sehat dan semangat selalu,Apa kabar Ananda sholeh sholeha 3B, alhamdulillah semoga kita semua dalam keadaan sehat dan selalu dalam lindungan Allah SWT. Aamiin Ya Rabbal Alamin.

Sebelum kita mulai aktifitas hari ini pastikan kalian sudah melaksanakan Shalat dhuha serta mendengarkan tausiah, dan yang pastinya sudah sarapan pagi jika sudah maka silahkan klik link absen berikut wajib absen ya nak!


setelah absen kita  mulai dengan berdoa terlebih dahulu ya nak!

Tema  2                    :  Menyayangi Tumbuhan dan Hewan

Subtema  4              :  Menyayangi Hewan

Pembelajaran         : 1 dan 2

Tujuan Pembelajaran : 

1.    Setelah mengamati, siswa dapat mengidentifikasi langkah-langkah cara perawatan hewan dari teks yang dibaca dengan benar.
2.    Dengan mengamati penjelasan guru, siswa dapat menentukan posisi pecahan sederhana (seperti 1/2 , 1/3 dan 1/4 pada gambar. 
3.    Dengan mengamati penjelasan guru, siswa dapat menuliskan nilai pecahan berdasarkan gambar dengan tepat.
4.    Setelah mengamati teks, siswa dapat mengidentifikasi peran-peran yang ada dalam kehidupan sehari-hari di lingkungan rumah sebagai wujud pengamalan sila Pancasila yang dilambangkan dalam “Garuda Pancasila” dengan benar. 
5.    Setelah mengamati teks, siswa dapat menceritakan pengalaman adanya perbedaan peran dalam kehidupan sehari-hari di lingkungan rumah sebagai wujud pengamalan sila Pancasila yang dilambangkan dalam “Garuda Pancasila”.


Ayo Mengamati

Indonesia kaya akan ragam hewan dan tumbuhan. Berbagai hewan langka pun ada di Indonesia, di antaranya adalah burung cendrawasih dan komodo. 

Berbagai hewan dapat ditemui di sekitar kita dengan mudah. Ada hewan yang bisa dipelihara dan ada yang tidak bisa dipelihara. Kita patut bersyukur berada di negara yang indah dan kaya. Menjaga dan melestarikannya adalah bentuk syukur kita kepada-Nya.

Mari kita pelajari lebih lanjut cara-cara memelihara dan merawat hewan dengan baik, agar dapat ikut serta melestarikannya.

Simak Cerita pada teks di bawah ini 

          Kelinci Kesayangan Dayu



Dayu senang memelihara kelinci. Tingkahnya lucu dan memiliki bulu yang halus. Kelinci peliharaan
Dayu ada lima ekor, terdiri dari satu ekor induk dan empat anaknya. Induk kelinci berwarna putih,
dua anak kelinci berwana putih, dan dua lainnya berwarna abu-abu.
Dayu menyiapkan kandang yang nyaman untuk kelinci kesayangannya. Dayu selalu membersihkan kandang kelinci dengan rutin.

Setiap hari Dayu memberi makan dan minum. Kelinci suka makan sayur-sayuran seperti wortel, kangkung, dan biskuit khusus kelinci. Dayu juga membersihkan badan kelinci dan memotong kukunya dengan rutin. Kelinci-kelinci Dayu tumbuh sehat dan bersih. Dayu senang menggendong dan membelai kelinci-kelinci itu. Sungguh menyenangkan bermain bersama kelinci peliharaan.
Mengamati pertanyaan di bawah ini sesuai teks yang kamu baca!


Cara Merawat Kelinci

Siti dan Lani senang sekali bermain di rumah Dayu. Mereka senang bermain dengan kelinci peliharaan Dayu. Teman-teman Dayu ingin tahu cara merawat kelinci. Memelihara kelinci cukup mudah untuk dilakukan.

Bacalah petunjuk merawat kelinci berikut ini.

-          Memilih kelinci yang berumur cukup untuk dipelihara, biasanya berumur sekitar dua bulan.

-          Siapkan kandang untuk tempat tinggal kelinci.

-          Kandang kelinci sebaiknya dibuat sesuai ukuran badan kelinci.

-          Bahan kandang sebaiknya terbuat dari kayu.

-          Kandang diberi alas jerami agar mudah dibersihkan.

-          Kandang dibersihkan setiap dua hari sekali.

-          Cuci tangan dengan sabun setelah membersihkan kandang.

-          Jaga kandang agar tidak lembap atau basah

-          Sediakan air minum dalam wadah. Ganti air minum kelinci setiap hari.

-          Beri makan dan minum secara rutin.

-          Mandikan kelinci jika badannya kotor sekali.

-          Pergunakan air hangat untuk memandikan kelinci.




Kelinci peliharaan Dayu sangat suka makan wortel.
Setiap kali makan, induk kelinci bisa menghabiskan setengah bagian wortel.
Selain wortel, Dayu juga suka memberi makan biskuit khusus untuk kelinci. Induk kelinci bisa
menghabiskan setengah bagian dari biskuit tersebut.
 
Ayo Berlatih 

Setengah dalam matematika dapat ditulis 1/2, dan penulisan tersebut dinamakan bilangan pecahan.
Perhatikan penjelasan berikut ini!







Nah di atas adalah Kegiatan Dayu dan Keluarga Dayu dimana setiap anggota keluarga memiliki peran dan kewajibannya masing - masing. Bagaimana dengan keluargamu? tentunya sama ya nak memiliki peran dan tugasnya masing - masing seperti yang sudah pernah kita pelajari di sub tema 3. Nah peran atau hak dan kewajiban itu merupakan pengamalan sila pancasila yang ke 5. 

Bagaimana dengan penjelasan materi hari ini semoga dapat kalian pahami ya nak!, Jika ada pertanyaan silahkan tanyakan di grup namun jika tidak ada maka kerjakan tugas berikut ini:

Latihan Soal 

Jawablah pertanyaan sesuai teks petunjuk perawatan kelinci yang telah kamu baca! 

1.     Berapa banyak kelinci yang dipelihara Dayu?

2.      Bagaimana cara membuat tubuh kelinci tetap bersih?

3.      



Jawablah pertanyaan sesuai teks petunjuk perawatan kelinci yang telah kamu baca! 
4. Berapa kali sebaiknya kandang dibersihkan? 
5. Mengapa kita harus mencuci tangan setelah membersihkan kandang kelinci?

Jika sudah selesai kalian dapat kirimkan tugasnya kepada bu Guru dengan kolase saat kalian mempelajari materi serta mengerjakan tugas dan hasilnya agar bu Guru dapat memeriksa hasil tugas kalian dan menilainya langsung. Terimakasih sholeh/sholeha bu guru salam sehat dan semangat selalu untuk kita semua, shalat 5 waktu dan tetap jaga kesehatan kalian! 
Bu Guru akhiri Wassalamualaikum.wr.wb.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar