About

Rabu, 28 Februari 2024

Kegiatan P5

 Hari/Tanggal : Rabu, 28 Febuari 2024


Selamat Pagi,,,Tabik pun ,,,!!

Semoga anak - anak hari ini dalam keadaan sehat dan semangat dalam belajar.

Kegiatan P5 

“AKU CINTA KEBERAGAMAN”

Tema : Bhineka Tunggal Ika


AKTIFITAS 1

Kebhinekaan (Sejarah, Makna, Fungsi dan contoh Bhineka Tunggal Ika)

Mengenal Nilai Penting Kebhinekaan 

Dimensi           : Berkebhinekaan Global

Tujuan             : 

1. Peserta didik mampu menjelaskan konsep keberagaman.

2. Peserta didik mampu memahami keberagaman di lingkungan sekolah.

3. Peserta didik mampu memahami penyebab dan penyelesaian konflik.


Kegiatan Awal

1. Pendidik menyiapkan materi mengenai pengertian keberagaman, dampak positif dan negative keberagaman serta contoh keberagaman di sekolah https://bit.ly/KMI-KeberagamanaMasyarakatIndonesia 

2. Pendidik menyiapkan materi mengenai penyebab dan penyelesaian konflik https://bit.ly/PENGERTIANKONFLIK 

3. Pendidik menyiapkan lembar kerja siswa

4. Peserta didik menyiapkan buku catatan khusus P5

Kegiatan Inti 

1. Pendidik mengondisikan peserta didik untuk  siap  menerima  proses pembelajaran.

2. Peserta didik diberi kesempatan melakukan pengamatan keberagaman di lingkungan sekolah, kemudian menuliskannya di lembar kerja pengamatan.

3. Peserta didik menceritakan keberagaman yang ada di lingkungan sekolah.

4. Setelah mengidentifikasi keberagaman yang ada di lingkungan sekolah, pendidik melanjutkan kegiatan dan memberikan pertanyaan pemantik:

a.  Apa yang kalian ketahui tentang konflik?

b. Mengapa konflik bisa terjadi?

5. Peserta didik diarahkan untuk menemukan contoh konflik yang terjadi di  lingkungan kelas atau lingkungan terdekatnya berdasarkan adanya perbedaan dalam keragaman.

6. Peserta didik memperhatikan paparan pendidik tentang penyebab konflik dan alternatif penyelesaiannya.

7. Pendidik memberikan Lembar Kerja Siswa mengenai :

a. Menyebutkan   konflik   yang   pernah   terjadi   di   lingkungan sekitar sekolah/rumah.

b. Hal-hal yang memicu terjadinya konflik.

c.  Alternatif penyelesaiannya.

8. Peserta didik menulis informasi yang didapatkan kemudian beberapa perwakilan peserta didik menyampaikan hasil temuannya.

9. Pendidik memberikan umpan balik.

Penutup

Pendidik memberikan penguatan konsep keberagaman di sekola serta menarik  kesimpulan   dari   materi   yang   telah dipelajari.


 

Lembar Kerja (Aktivitas 2)

 

Hari / Tanggal  :

Nama               :

Konsep Keberagaman

1.      Baca dan pahami materi yang sudah diberikan.

2.      Amatilah lingkungan sekolahmu.

3.      Identifikasikan keberagaman yang ada di lingkungan sekolah ke dalam tabel di bawah ini.

No.

Jenis Keberagaman

Hasil Identifikasi Keberagaman

1

Suku

Ada beberapa suku di lingkungan teman-temanku di sekolah. Antara lain ada yang suku Lampung, Jawa, Padang, dsb. Pemilik suku tersebut saling bertoleransi jika terdapat perbedaan dalam hal adat dan tradisi.

2

 

 

 

3

 

 

4

 

 

5

 

 

 

 

Penyebaab dan Penyelesaian Konflik

1.      Amatilah lingkungan kelas/sekolahmu.

2.      Tulislah contoh konflik beserta cara penyelesaiannya.

No.

Contoh Konflik :

Cara Penyelesaian

1

Diskriminasi   terhadap   siswa   yang   berbeda   suku   sehingga   memicu perpecahan di sekolah.

Menghargai dan menghormati teman yang berbeda suku.

2

 

 

3

 

 

4

 

 

5

 

 

 

Tidak ada komentar:

Posting Komentar