About

Senin, 05 Agustus 2019

Tema 2 Subtema 1 PB 2 dan 3

Tema 2 Subtema 1 PB 2 dan 3
Hari/Tanggal : Selasa/6 Agustus 2019
Tujuan Pembelajaran:       

  1. Siswa mampu mengidentifikasi tinggi rendah nada dari teks lagu “Menanam jagung” dengan benar.
  2. Siswa mampu menyanyikan notasi lagu “Menanam jagung” Sesuai tinggi rendah nada dengan aba-aba ketukan dari guru dengan benar.
3.   Siswa mampu memberikan contoh hak dan kewajiban dalam kehidupan masyarakat dengan benar.
4.   Siswa mampu menjelaskan perbedaan hak dan kewajiban dalam kehidupan masyarakat dengan benar.
5.   Siswa mampu mengidentifikasi perubahan bentuk energi angin dalam kehidupan sehari-hari dengan tepat.
6.    Siswa mampu menyajikan laporan hasil pengamatan tentang perubahan bentuk energi angin menggunakan kosakata baku dan kalimat efektif dengan sistematis.
PB 2

Selain nasi, ternyata jagung juga menjadi salah sumber energi energi bagi kita. Para petani jagung menanam jagung di kebun jagung. Dengan bantuan energi matahari, tanaman padi dapat tumbuh dengan baik.
Tahukan kamu ada lagu yang menceritakan tanaman jagung? Lagu tersebut berjudul “Menanam Jagung”. Amatilah notasi lagu “Menanam Jagung” di bawah ini dan dengarkanlah guru menyanyikannya.



Ayo Membaca
Tahukah kamu tinggi rendah nada ?
Sebuah lagu biasanya ditulis dalam bentuk notasi. Di dalam notasi lagu, nada dilambangkan dalam bentuk not. Notasi lagu ada dua macam yaitu notasi angka dan notasi balok. Teks lagu “Menanam Jagung” merupakan contoh notasi angka.
Dalam notasi angka, not angka ditulis dengan angka 1 (do), 2 (re), 3 (mi), 4 (fa), 5 (sol), 6 (la), dan 7 (si). Not tersebut memiliki tinggi rendah nada. Berikut urutan tinggi rendah nada.
a.      Berikut adalah contoh urutan tinggi rendah nada.
Semakin ke kanan maka nada akan semakin tinggi. Pada lirik lagu di atas terdapat nada tinggi dan nada yang rendah. Coba amati kembali notasi angka lagu “Menanam Jagung”. Manakah yang termasuk nada rendah? Manakah yang termasuk nada tinggi?
b.      merupakan tanda birama yang menunjukkan ritme lagu. Itu menunjukkan bahwa dalam satu birama terdapat 4 ketukan. Satu ketukan akan bernilai .
c.      Tanda  menunjukkan bahwa kedua nada dalam satu ketukan.
Masing-masing 
 ketukan.
d.     Garis diantara not disebut garis birama yang merupakan pemisah antarbirama.
Ayo Membaca
Terkadang kita sering mendengar kata hak dan kewajiban dalam kehidupan sehari-hari. Ketika lahir, manusia telah mempunyai hak dan kewajiban. Tiap manusia mempunyai hak dan kewajiban yang berbeda, bergantung pada kedudukannya dalam masyarakat.

Pengertian Hak
Hak adalah segala sesuatu yang harus didapatkan oleh setiap orang yang telah ada sejak lahir bahkan sebelum lahir. Berikut merupakan contoh hak.
1.      Setiap warga negara bebas untuk memilih, memeluk, dan menjalankan agama serta kepercayaan masing-masing.
2.     Setiap warga negara berhak memperoleh pendidikan dan pengajaran.
3.     Setiap warga negara berhak memanfaatkan sumber daya alam untuk memenuhi kebutuhan hidupnya.

Pengertian Kewajiban
Kewajiban adalah sesuatu yang harus dilaksanakan dengan penuh tanggung jawab. Beberapa contoh kewajiban adalah sebagai berikut.
1.      Setiap warga negara wajib membayar pajak dan retribusi yang telah ditetapkan oleh pemerintah pusat dan pemerintah daerah.
2.     Setiap warga negara berkewajiban taat, tunduk, dan patuh terhadap segala hukum yang berlaku di wilayah negara Indonesia.
3.     Setiap warga negara wajib memelihara kelestarian sumber daya alam.

PB 3
Ayo Membaca
Matahari merupakan sumber energi yang sangat bermanfaat dan bersifat kekal. Digunakan sesering apapun energi matahari tidak akan habis. Selain matahari, angin dan air juga termasuk sumber energi yang bersifat kekal. Pada pembelajaran sebelumnya, kalian telah mempelajari tentang matahari dan air. Pada pembelajaran hari ini, kalian akan mempelajari tentang angin.

Angin adalah udara yang bergerak. Angin terjadi karena pengaruh panas matahari. Jika suhu udara di suatu tempat panas, maka udara di daerah tersebut akan naik dan diisi oleh udara dari tempat lain yang bersuhu dingin. Pergerakan udara inilah yang disebut angin.
Angin memiliki banyak manfaat bagi kehidupan di bumi. Berikut antara lain manfaat angin.
1.      Dalam siklus air, angin berperan menggerakkan awan sehingga turun hujan.
2.     Angin membuat suhu panas di suatu tempat menjadi lebih sejuk.
3.     Angin membantu proses penyebaran biji tumbuhan.

4.     Angin laut, yaitu angin yang berhembus dari laut ke darat, dimanfaatkan oleh para nelayan untuk kembali ke darat dari menangkap ikan di laut. Angin ini terjadi pada siang hari.
5.     Angin darat, yaitu angin yang berhembus dari darat ke laut, dimanfaatkan oleh para nelayan untuk berangkat menangkap ikan di laut. Angin ini terjadi pada malam hari.
6.     Angin juga memiliki energi yang dapat menggerakkan benda-benda, misalnya perahu layar, kincir angin, dan layang-layang.

7.     Seiring dengan perkembangan teknologi, saat ini angin juga dimanfaatkan sebagai sumber energi listrik.


Buatlah peta konsep yang berisi tentang manfaat angin bagi kehidupan kita!



Ayo mencoba
Salah satu pemanfaatan energi gerak dari angin adalah untuk menggerakkan kincir angin, kalian pun dapat membuat kincir angin sendiri. Berikut ini adalah salah satu cara untuk membuat kincir angin sederhana.
Membuat Kincir Angin

Alat dan bahan:
1.      Gunting.
2.     Jangka.
3.     Penggaris.
4.     Sedotan plastik.
5.     Kawat tebal.
6.     Double tape (perekat dua muka).
7.     kertas berwarna berbentuk bujur sangkar (14 cm x 14 cm).
8.     Botol bekas yang berisi pasir.
9.     Batang bambu.
Langkah kerja:
1.      Lipat kertas berwarna secara diagonal.
2.     Potong kertas melalui garis diagonal sampai setengah tiap garis diagonal.
3.     Lipat sudut yang berselang-seling ke tengah, kemudian tempel dengan double tape.
4.     Lubangi bagian tengah kincir dengan menggunakan jangka.
5.     Ambil kawat tebal, tekuk salah satu ujungnya. Kemudia, masukkan ke lubang kincir.
6.     Sisipkan kawat ke dalam sedotan plastik. Tekuk kawat agar kincir tidak lepas.
7.  Tempatkan kincir angin di kaki baling-baling berupa botol bekas yang berisi pasir. Sebelumnya, sambung sedotan dengan batang bambu. Tancapkan batang bambu ke dalam pasir.
8.     Letakkan kincir angin buatanmu di luar ruangan. Ketika angin berhembus, apakah kincir anginmu dapat berputar?
9.     Coba bawa kincir anginmu sambil berlari di luar kelas. Apakah kincir angin dapat berputar kencang?

Tidak ada komentar:

Posting Komentar