About

Rabu, 07 Agustus 2019

Tema 2 Subtema 1 PB 6

Tema 2 Subtema 1 PB 6
Hari/ Tanggal : Kamis, 08 Agustus 2019
Tujuan Pembelajaran:
·         siswa mampu menemukan gagasan pokok dan gagasan pendukung yang diperoleh dari teks visual dengan tepat.
·         siswa mampu menjelaskan hak dan kewajiban sebagai warga masyarakat dalam kehidupan sehari-hari dengan benar.
·       siswa mampu mengomunikasikan. pentingnya kerja sama dalam melaksanakan hak dan kewajiban sebagai warga masyarakat dalam kehidupan sehari-hari dengan percaya diri.
PB 6

Amatilah gambar di bawah ini dan diskusikanlah jawaban dari pertanyaan yang ada dengan teman sebelahmu!

Pertanyaan:
1.      Di mana orang pada gambar membeli bensin untuk sepeda motornya?
2.     Apakah sumber energi yang digunakan untuk menghidupkan mesin kedaraan bermotor?
3.     Apakah sumber energi tersebut termasuk sumber energi yang dapat diperbarui atau yang tidak dapat diperbarui? Mengapa demikian?
4.     Apakah sumber energi itu akan terus ada di bumi? Jika tidak, apa yang dapat kita lakukan untuk menghematnya?
5.     Sebutkan beberapa manfaat sumber energi tersebut dalam kehidupan!

Ayo Membaca
Energi sangat dibutuhkan oleh manusia. Energi berasal dari berbagai sumber energi. Salah satunya sumber energi yang sangat penting dalah minyak bumi.
Minyak bumi diolah menjadi berbagai bahan bakar yang berguna dalam kehidupan. Beberapa bahan bakar hasil olahan minyak bumi adalah gas elpiji, bensin, dan solar. Gas elpiji digunakan sebagai bahan bakar untuk memasak. Bensin digunakan sebagai bahan bakar kendaraan bermotor. Solar sebagai bahan bakar truk, bus, dan mesin pabrik.
Minyak bumi merupakan sumber energi yang terbatas dan tidak dapat diperbaharui. Proses terbentuknya minyak bumi sangat lama, butuh waktu jutaan tahun, sedangkan kegunaan dan pemakaiannya sangat banyak. Jika minyak bumi terus-menerus dipakai tanapa melakukan penghematan, maka persedian minyak bumi akan habis. Akibatnya, bahan bakar hasil olahan minyak bumi akan sulit diperoleh.
Energi minyak bumi merupakan salah satu sumber daya alam yang penting. Setiap warga negara berhak memperoleh dan menggunakan bahan energi minyak bumi dalam kehidupan sehari-hari. Oleh karena itu, persediaan minyak harus dijaga dengan cara menggunakan bahan bakar dengan bijak dan hemat. Sudah menjadi kewajiban setiap warga negara untuk menggunakan bahan bakar dengan bijak dan hemat.
Beberapa cara yang dapat dilakukan untuk menghemat minyak bumi adalah sebagai berikut.
1.      Kurangi penggunaan kendaraan bermotor, berjalan kakilah jika jarak dekat.
2.     Menggunakan kendaraan ramah lingkungan, misalnya sepeda.
3.     Membiasakan menggunkan kendaraan umum dai pada kendaraan pribadi.


 Ayo Menulis
Buatlah teks bergambar yang isinya berupa ajakan untuk menghemat penggunaan bahan bakar minyak!
Buatlah teks bergambar sesuai kreasimu sendiri. Tulislah ide pokok yang kamu tentukan, kemudian tuangkan ide pokok menjadi sebuah kalimat. Buatlah gambar yang sesuai dengan ide pokok tersebut. Warnai gambarmu dengan pensil warna atau krayon.
A.   Pengertian Hak dan Kewajiban
1.    Pengertian Hak
Hak adalah segala sesuatu yang secara sah harus diterima oleh seseorang  dengan memperhatikan hak orang lain.
Hak warga negara menurut UUD 1945 :
a.Kesamaan kedudukan dalam hukum dan pemerintahan (pasal 27 ayat 1)
b.Mendapat pekerjaan dan penghidupan yang layak (pasal 27 ayat 2)
c.Untuk berserikat dan berkumpul, mengeluarkan pendapat atau pikiran dengan lisan dan tulisan
d.Dijamin kemerdekaan tiap warga negara untuk memeluk agama dan beribadat sesuai agama dan kepercayaan masing-masing (pasal 29 ayat 2)
e. Ikut serta dalam bela negara (pasal 30 ayat 1)
f. Memperoleh pendidikan (pasal 31 ayat 1)


2.    Pengertian Kewajiban
Kewajiban adalah segala sesuatu yang harus dilaksanakan atau dilakukan oleh seseorang sesuai dengan aturan yang berlaku. Apabila kewajiban dilanggar maka akan mendapatkan sangsi sesuai peraturanyang berlaku.
Kewajiban warga negara menurut UUD 1945 :
a.     Menjunjung tinggi hukum dan pemerintahan (pasal 27 ayat 1)
b.    Ikut serta dalam bela negara (pasal 30 ayat 1)
c.    Mengikuti pendidikan dan pemerintah wajib membiayainya (passal 32 ayat 2)


3.    Hak dan Kewajiban Warga Negara terhadap Pemerintah
Hak warga negara yang diperoleh dari pemerintah :
a.      Hak memperoleh rasa aman dan nyaman
b.     Hak memeperoleh pekerjaan yang layak
c.     Hak memperoleh pendidikan

Kewajiban warga negara terhadap penerintah :
a.      Menjunjung tinggi hukum yang berlaku
b.      Menghormati dan menghargai pemerintah yang sah
c.      Membayar pajak bagi orang yang telah menjadi wajib pajak
d.     Membela negara dan tanah air bila negara memerlukan

B.   Menghargai Hak dan Kewajiban Warga Negara
1.      Akibat Warga Negara Tidak Melaksanakan Kewajiban
Setiap warga negara harus mengetahui dan melaksanakan kewajiabannya. Apabila warga negara tidak melaksanakan kewajibannya maka akan berakibat fatal. Misalnya kewajiban seseorang ketika berkendaraan roda dua di jalan raya adalah harus memakai helm. Apabila aturan itu dilanggar maka akan mendapatkan sangsi. Sanksi dapat berupa ancaman hukuman atau denda.

2.      Akibat Warga Negara Tidak Memperoleh Haknya
Mendapatkan pendidikan yang layak merupakan salah satu hak warga negara. Apabila pemerintah tidak mampu memberikan pendidikan yang layak maka sebagai warga negara berhak menuntut pemerintah. Caranya biasanya dengan unjuk rasa atau dengan cara lain. Dengan kata lain kegiatan unjuk rasa merupaka salah satu bentuk menuntut hak. Menuntut hak dengan cara demonstrasi telah diatur undang-undang. Setiap warga negara dilindungi untuk menuntut haknya.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar