About

Rabu, 08 November 2023

IPAS dan Seni Tari

 Hari/Tanggal : Rabu, 8 November 2023


Selamat Pagi,,,Tabik pun ,,,!!
Semoga anak - anak hari ini dalam keadaan sehat dan semangat dalam belajar.
ELEMEN DAN CAPAIAN PEMBELAJARAN : 
IPAS : Pemahaman SAINS
Peserta didik menganalisis hubungan antara bentuk serta fungsi bagian tubuh pada manusia (pancaindra). 

TUJUAN PEMBELAJARAN :
1Peserta didik dapat mengidentifikasi bagian-bagian tubuh dan panca indra.  

ALUR TUJUAN PEMBELAJARAN (ATP) :
1. Peserta didik memahami panca indra pada anggota tubuh dengan baik. 

Materi IPAS 

Mengenal 5 Panca Indera Manusia Beserta Struktur dan Fungsinya

Manusia dalam menjalankan aktivitas sehari-hari membutuhkan rangsangan dari lingkungannya. Dalam menanggapi atau merespon rangsangan yang berasal dari luar, maka tubuh manusia membutuhkan alat-alat yang dapat membantu merespon rangsangan tersebut. Alat-alat tubuh itu dinamakan indera.

Manusia pada umumnya mempunyai lima (panca) indera yang sangat berfungsi dalam merespon rangsangan. Panca indera yang berfungsi baik akan memudahkan tubuh kita untuk memberikan respon yang sesuai dengan keinginan atau insting.

1. Indera Penglihat (Mata)

Panca Indera dan Fungsinya

Panca indera pertama yang akan dibahas adalah indera penglihat atau mata. Mata ini berada di bagian wajah manusia yang letaknya di bawah dahi serta ada kanan dan kiri hidung. Mata ini sangat diperlukan oleh manusia dalam mengrim rangsangan untuk dikirim otak. Rangsangan itu berasal dari apa yang kita lihat.

Fungsi mata Seperti yang kita ketahui bahwa fungsi utama adalah untuk melihat, tetapi jika dibahas lebih dalam, maka fungsi mata cukup banyak. Berikut fungsi mata, selain untuk melihat.

2. Indera Pendengar (Telinga)

Panca Indera dan Fungsinya

Panda indera kedua yang akan dibahas aalah indera pendengar atau biasa disebut dengan telinga. Telinga mempunyai kemampuan khusus untuk mengetahui berbagai macam getaran bunyi sekaligus sebagai penjaga keseimbangan.

Fungsi telinga dibagi menjadi dua, yaitu mendengarkan bunyi dan keseimbangan tubuh.

3. Indera Peraba (Kulit)

Panca Indera dan Fungsinya

Panca indera ketiga yang akan dibahas adalah indera peraba atau kulit. Sepertinya kamu sudah tahu bahwa kulit ini menjadi bagian terluar yang ada pada tubuh manusia. Dengan kulit ini kita akan merasakan berbagai macam hal. Bahkan, kulit bisa dijadikan sebagai pelindung tubuh manusia dari berbagai macam gangguan.

Fungsi kulit Selain sebagai alat peraba, kulit juga mempunyai fungsi lain yang dapat bermanfaat bagi tubuh manusia. 

4. Indera Pencium (Hidung)

Panca Indera dan Fungsinya

Panca indera yang keempat yang akan dibahas berikutnya adalah indera penciuman atau hidung. Hidung terletak diantara indera penglihatan atau mata. Alat indera yang satu ini sangatlah penting terutama dalam mencium aroma.

Fungsi hidung Hidung pada manusia mempunyai 3 fungsi, yaitu sebagai alat pernapasan, mencium bau, dan menyaring udara.

5. Indera Pengecap (Lidah)

Panca Indera dan Fungsinya

Panca indera yang terkahir yang akan dibahas adalah indera pengecap atau lidah. Lidah adalah organ tubuh manusia yang letaknya adda di dalam mulut atau lebih tepatnya berada di bagian bawah mulut. Lidah termasuk organ tubuh yang memiliki tulang yang hanya terdiri dari kumpulan otot-otot.

Fungsi lidah yang ada di manusia, ada tiga, yaitu sebagai perasa, membolak-balikkan makanan, dan pembentuk huruf.

Simak Video Pembelajaran Berikut ini!



ELEMEN DAN CAPAIAN PEMBELAJARAN : 
SENI TARI : Mengalami (Experiencing)
Peserta didik mampu mengamati bentuk penyajian tari berdasarkan latar belakang serta mengeksplorasi unsur utama tari sesuai level, perubahan arah hadap, dan desain lantai.

TUJUAN PEMBELAJARAN (TP) : 
1. Peserta didik mampu mengenal ragam permainan tradisional disekitar. 

ALUR TUJUAN PEMBELAJARAN (ATP) :
1. Peserta didik memahami macam-macam dan ragam permainan Tradisional. 

MATERI SENI TARI 

Indonesia memiliki keragaman budaya, karena itu setiap daerah memiliki adat dan kebudayaan yang unik dan menarik. Salah satu hasil budaya adalah permainan tradisional yang biasa dimainkan oleh anak-anak.

Namun, permainan tradisional Indonesia yang bervariasi tersebut kini sedang tergerus, karena anak-anak zaman sekarang akan memilih bermain gadget atau video game. Padahal permainan tradisional banyak manfaatnya. 


Berikut ini macam-macam permainan Tradisional 👇

Tidak ada komentar:

Posting Komentar