About

Kamis, 05 Oktober 2023

Matematika dan Bahasa Indonesia

Hari/Tanggal : Kamis, 5 Oktober 2023


Selamat Pagi,,,Tabik pun ,,,!!

Semoga anak - anak hari ini dalam keadaan sehat dan semangat dalam belajar. 

ELEMEN DAN CAPAIAN PEMBELAJARAN :
MATEMATIKA  : Geometri
Peserta didik dapat mendeskripsikan ciri berbagai bentuk bangun datar (segiempat, segitiga, segibanyak). Mereka dapat menyusun (komposisi) dan mengurai (dekomposisi) berbagai bangun datar dengan lebih dari satu cara jika memungkinkan.

TUJUAN PEMBELAJARAN:
1. Peserta didik dapat mengetahui cara menggunakan busur derajat dan dapat menggambar besaran sudut. 

ALUR TUJUAN PEMBELAJARAN :
1. Peserta didik memahami penggunaan busur untuk menentukan besaran pada suatu sudut dan menggambar sudut. 


MATERI MATEMATIKA :

Menggambar Besaran Sudut 


Langkah-langkah:
  1. Gambarlah sebuah garis lurus.
  2. Posisikan pangkal busur derajat pada salah satu ujung garis.
  3. Carilah nilai derajat untuk sudut yang ingin Anda gambar pada skala busur derajat yang tepat.
  4. Gambarlah kaki kedua untuk menyelesaikan sudut tersebut.


Simak video pembelajaran berikut untuk mengetahui cara mnggambar besaran sudut. 





Macam-Macam Sudut

Ternyata ada lima macam sudut dalam Matematika. Di antaranya, sudut siku-siku, sudut lancip, sudut tumpul, sudut lurus, dan sudut refleks. Seperti apa gambar dan ciri-cirinya? Berikut penjelasan lengkapnya!

1. Sudut Siku-Siku

Macam-macam sudut yang pertama adalah sudut siku-siku. Kenapa dibilang siku-siku karena bentuk sudutnya menyiku, teman-teman. Besar sudut siku-siku adalah 90°. Selain itu, sudut siku-siku juga bisa dilambangkan dengan L.

Gambar Sudut Siku-Siku - Matematika Kelas 7

 

Dalam gambar tersebut, coba kamu perhatikan titik sudut O. Nah, ∠O itulah yang disebut dengan sudut siku-siku.

2. Sudut Lancip

Selanjutnya, ada sudut lancip. Sesuai dengan namanya, sudut lancip ini bentuknya runcing gitu ya, teman-teman. Kayak ujung pensil yang habis diraut. Besar sudut lancip berada di antara 0o < x < 90o. Atau, lebih besar dari 0o, tapi lebih kecil dari 90o.

Gambar Sudut Lancip - Matematika Kelas 7 (2)

Dalam gambar tersebut, titik sudut O membentuk sudut lancip.

3. Sudut Tumpul

Kebalikan dari sudut lancip, sudut tumpul merupakan sudut yang besarnya antara 90° sampai 180°. Dengan kata lain, besar sudut tumpul akan lebih besar dari  90°, tapi kurang dari 180° ya. Pada contoh gambar di bawah, ∠O merupakan sudut tumpul.

Gambar Sudut Tumpul - Matematika Kelas 7

4. Sudut Lurus

Jenis sudut berikutnya adalah sudut lurus. Sesuai dengan namanya ya, pasti kamu bisa membayangkan kalau bentuk sudut ini adalah lurus. Yap! Bener banget. Besar sudut lurus adalah 180° ya. Kamu bisa perhatikan gambar di bawah supaya lebih jelas.

Gambar Sudut Lurus - Matematika Kelas 7

 

5. Sudut Refleks

Jenis sudut yang terakhir adalah sudut refleks. Kamu sudah pernah mendengar apa itu sudut refleks? Sudut refleks merupakan sudut yang besarnya antara 180° sampai 360°. Jadi, besar sudut refleks akan lebih besar dari  1800°, tapi kurang dari 360° ya. Coba perhatikan garis lengkung pada gambar di bawah. Sudut O itulah yang disebut dengan sudut refleks.

Gambar Sudut Refleks - Matematika Kelas 7

Cara Menghitung Sudut

Oke, setelah kamu mengetahui macam-macam sudut, sekarang, kita belajar cara menghitung besar sudut (selain menggunakan busur derajat), ya. Perhatikan contoh soal di bawah ini, yuk!

contoh soal sudut

Tentukan besar ∠KLN dan ∠MLN!

Pembahasan:

Untuk menghitung besar ∠KLN dan ∠MLN, kita cari tahu dulu nilai x nya, teman-teman. Gimana caranya? Begini nih, kalau kamu perhatikan, jika ∠KLN dijumlah dengan ∠MLN, maka akan menghasilkan ∠KLM.

Nah, kira-kira ∠KLM termasuk jenis sudut apa, hayooo??? Betuul, sudut lurus ya. Besar sudut lurus adalah 180o. Jadi,

∠KLM = 180o

∠KLN + ∠MLN = 180o

(3x + 15)o + (2x + 10)o = 180o

(5x + 25)o = 180o

5xo = 155o

x = 31o

Setelah kamu berhasil menemukan nilai x, maka:

∠KLN = (3x + 15)o = (3(31) + 15)o = 108o

∠MLN = (2x + 10)o = (2(31) + 10)o = 72o

Jadi, sudah bisa kita ketahui ya, kalau besar ∠KLN = 108o dan besar ∠MLN = 72o.


ELEMEN DAN CAPAIAN PEMBELAJARAN :
B. INDONESIA : Menulis
Peserta didik mampu menulis teks narasi, teks deskripsi, teks rekon, teks prosedur, dan teks eksposisi dengan rangkaian kalimat yang beragam, informasi yang rinci dan akurat dengan topik yang beragam. Peserta didik terampil menulis tegak bersambung. 

TUJUAN PEMBELAJARAN :
1. Peserta didik dapat menceritakan dalam bentuk teks deskripsi, pengalaman rute/perjalanan dari rumah ke sekolah dengan benar. 

ALUR TUJUAN PEMBELAJARAN (ATP) :
1. Peserta didik menceritakan denah lokasi Rute/perjalanan rumah ke sekolah dengan bentuk teks deskripsi. 

Materi Bahasa Indonesia 



Ayo Menulis  Rute Menuju Sekolah
Ceritakan di buku tulis rute perjalanan kalian dari rumah ke sekolah, dimulai dari rumah sebagai titik awal.
Gunakan panduan dan pertanyaan berikut ini untuk membantu kalian menuliskannya.

1. Apakah kalian berjalan kaki atau naik kendaraan? Apakah kalian naik kendaraan umum atau diantar orang tua atau kakak? Ini akan menjadi bagian awal tulisan kalian.
2. Lalu, ceritakan tempat-tempat yang kalian lewati. Apakah rute yang kalian tempuh selalu sama ataukah kadang-kadang kalian mengambil rute yang berbeda? Mengapa kalian mengambil rute itu? Apa saja yang kalian jumpai sepanjang perjalanan?
Informasi-informasi ini akan menjadi bagian tengah tulisan kalian.
3. Berapa lama waktu yang kalian perlukan untuk sampai di sekolah? Apakah biasanya kalian datang saat sekolah masih sepi ataukah saat sekolah sudah ramai? Itulah bagian akhir
dari tulisan kalian, yaitu sampai di sekolah sebagai titik tujuan.

Ceritakan pengalaman kalian dengan jelas sehingga orang yang membaca dapat membayangkannya. Paragraf yang seperti ini disebut paragraf deskripsi.
Kalian juga dapat menggambar rute tersebut dengan denah sederhana atau menceritakannya dalam gambar.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar