About

Kamis, 16 Januari 2020

Bangun Datar Segi Banyak


Mengenal Bangun Segi Banyak Dan Contohnya Materi Matematika Kelas 4
Segi banyak adalah sebuah bangun datar tertutup yang seluruh sisinya dibatasi dengan garis. Bangun ini memiliki sisi yang sama dengan jumlah sudut yang dimilikinya. Bangun semacam ini sering disebut poligon.
Macam Macam Segi Banyak
Secara umum bangun segi banyak dibedakan menjadi 2 macam, yaitu beraturan dan tak beraturan. Segi banyak beraturan adalah sebuah bangun yang semua sisinya sama panjang dan semua sudutnya juga sama besar. Sedangkan segi banyak tak beraturan adalah sebuah bangun yang sisi sisinya tidak sama panjang atau sudut sudutnya tidak sama besar.
Di lihat dari bentuk bangunnya, segi banyak beraturan memiliki ciri ciri antara lain:
a. memiliki sisi yang sama panjang
b. mempunyai sudut yang sama besar.
Contoh nama nama bangun segi banyak beraturan antara lain: segitiga sama sisi, persegi, segilima beraturan, segienam beraturan, segitujuh beraturan, segidelapan beraturan, dan sebagainya.

Sedangkan contoh nama nama segi banyak tak beraturan antara lain: segitiga sama kaki, segitiga sembarang, persegi panjang, belah ketupat, layang layang, trapesium.

Contoh Soal Untuk Kelas 4 SD
Untuk menambah pengetahuan dan pemahaman sahabat akan materi ini. Maka kami akan membagikan beberapa contoh soal dan pembahasannya. Yuk, kita pelajari bersama sama !
1. Berilah tanda silang ( X ) jika di bawah ini termasuk segi banyak !

Jawaban: ditunjukkan pada nomor b dan d.
2. Segi banyak yang memiliki 5 sisi beraturan disebut ….
Jawaban: segilima beraturan.
3. Apa saja ciri ciri segibanyak tidak beraturan?
Ciri ciri segi banyak tak beraturan, antara lain:
a. panjang sisi bangun tersebut tidak sama.
b. besar sudut bangun tersebut tidak sama besar.
4. Sebutkan contoh benda segi banyak beraturan di sekitar kita.
Jawab: ubin, ternit atau atap rumah, taplak meja, sapu tangan, rambu lalu lintas.
5. Sebutkan contoh segi banyak beraturan di rumah !
Jawab: ubin lantai, taplak meja, sapu tangan, atap atau langit langit, bantal persegi.
6. Sebutkan nama-nama segi banyak yang kamu ketahui !
Jawab: segitiga, persegi, persegi panjang, trapesium, layang layang, belah ketupat, jajargenjang.
7. Apa perbedaan segi banyak beraturan dan tidak beraturan?
Perbadaan segibanyak beraturan dan tidak beraturan antara lain.
a. Segi banyak beraturan memiliki sisi yang sama panjang dan sudut yang sama besar sedangkan segi banyak tak beraturan memiliki salah satunya atau kedua duanya.
8. Tuliskan nama nama segi banyak dan gambarnya !


Tidak ada komentar:

Posting Komentar